Virus Corona
Ini Penyebab Utama Jumlah Kasus Virus Corona Meroket 10 Kali Lipat
Provinsi Hubei melaporkan lonjakan kasus dan kematian baru setelah melakukan perubahan dalam kriteria diagnostik.
TRIBUNTERNATE.COM - Pelonjakkan kasus dan kematian baru mengenai virus corona baru saja dilaporkan oleh Provinsi Hubei.
Laporan tersebut dilaporkan setelah melakukan perubahan dalam kriteria diagnostik.
Reuters memberitakan, Komisi Kesehatan Nasional China melaporkan 59.804 kasus virus corona yang dikonfirmasi pada hari Rabu - setelah lonjakan 15.152 kasus baru karena perubahan dalam kriteria diagnostik.
Komisi Kesehatan China pada hari Kamis juga mengumumkan, jumlah korban tewas mencapai 1.367 di daratan China, dan 254 kematian baru dilaporkan pada hari Rabu.
Dari infeksi baru, 14.840 dilaporkan di Hubei - pusat epidemi virus corona, hampir 10 kali lipat jumlah yang dilaporkan sehari sebelumnya.
Mengapa jumlah kasus virus corona bisa meroket?
Mengutip South China Morning Post, Provinsi Hubei melaporkan lonjakan kasus dan kematian baru yang dikonfirmasi setelah perubahan dalam kriteria diagnostik.
Kasus yang dikonfirmasi sekarang berdasarkan pada diagnosis klinis termasuk pemindaian CAT.
Komisi kesehatan Hubei mengatakan dalam pernyataan hariannya bahwa mereka telah mengubah kriteria diagnostik yang digunakan untuk mengkonfirmasi kasus, efektif Kamis.
• Ini Fakta Sebenarnya soal Viral Foto Jari Pakai Alat Kontrasepsi, demi Hindari Virus Corona?
• Korban Meninggal Akibat Virus Corona Tembus 1.300 Jiwa, Begini Pemakaman Jenazah Dilakukan di China
Ini berarti bahwa dokter memiliki keleluasaan lebih luas untuk menentukan pasien mana yang terinfeksi.
Update Covid-19 di Indonesia Minggu, 28 Februari 2021: Tambah 5.560 Kasus Baru, 6.649 Sembuh |
![]() |
---|
Update Covid-19 di Indonesia Sabtu, 27 Februari 2021: Tambah 6.208 Kasus Baru, Total 1.329.074 Kasus |
![]() |
---|
Update Covid-19 di Indonesia Jumat, 26 Februari 2021: Ada 8.232 Kasus Baru dalam 24 Jam Terakhir |
![]() |
---|
Update Kasus Covid-19 di Indonesia Kamis, 25 Februari 2021: Tambah 8.493 Kasus Baru, 8.686 Sembuh |
![]() |
---|
Update Kasus Covid-19 di Indonesia Rabu 24 Februari 2021: Tambah 7.533, Total Mencapai 1,3 Juta |
![]() |
---|