Liga Champions
Gareth Bale: Cristiano Ronaldo Bukan Pemain Terbaik yang Pernah Menangkan Liga Champions
Saat diminta untuk menyebutkan nama pemain terhebat yang pernah memenangkan Liga Champions, Gareth Bale malah tidak menjawab Cristiano Ronaldo.
TRIBUNTERNATE.COM - Jawaban mengejutkan dilontarkan oleh Gareth Bale saat ditanya soal pemain terbaik yang memenangkan Liga Champions.
Bukannya menyebut mantan rekan setimnya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale justru mencetuskan nama rival berat CR7.
Komentar Gareth Bale ini pun sempat viral dan menimbulkan kehebohan di kalangan supporter sepak bola di media sosial.
Mantan pemain tim nasional Wales itu melakukan wawancara di Istanbul, Turki untuk PlayStation, jelang final Liga Champions 2022-2023 antara Manchester City vs Inter Milan, Sabtu (10/6/2023) malam waktu setempat.
Awalnya, dalam wawancara itu, Gareth Bale menyebut tim 5-a-side impiannya yang terdiri dari para pemain yang pernah bermain bersamanya sepanjang kariernya.
Kemudian, pemain yang mengumumkan pensiun pada Januari 2023 itu menyebut nama Sergio Ramos, Luka Modric, Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan dirinya sendiri.
Baca juga: Dilirik Klub Arab Saudi, Sadio Mane Ingin Bertahan di Bayern Munich: Urung Susul Cristiano Ronaldo
Baca juga: Piers Morgan Ungkap Cristiano Ronaldo Sebenarnya Pingin Pindah ke Arsenal
Baca juga: Duh! Nama Cristiano Ronaldo Tak Masuk Line-up Tim Liga Pro Saudi Musim Ini, Kalah dari Ex Man United
Diketahui, Gareth Bale bersama Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo sendiri merupakan bagian dari Trio BBC andalan Real Madrid, salah satu trio lini serang yang paling disegani di Eropa.
Namun, saat diminta untuk menyebutkan nama pemain terhebat yang pernah memenangkan Liga Champions, Gareth Bale malah tidak menjawab Cristiano Ronaldo.
Alih-alih, menurut eks pemain Tottenham Hotspur itu, Lionel Messi lah yang jadi pemain terhebat yang pernah meraih trofi Liga Champions.
Baca juga: Karim Benzema Akui Cristiano Ronaldo Pengaruhi Keputusannya Gabung ke Al Ittihad
Baca juga: Cristiano Ronaldo Puji Liga Pro Saudi, Kode Tetap Tinggal di Al Nassr di Tengah Rumor Hengkang?
Baca juga: Eks Manajer Al Hilal Bandingkan Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo: Perbandingan Tahun Cahaya
Sebagai informasi, berikut statistik CR7 dan Lionel Messi di Liga Champions, kompetisi level paling top di Eropa:
Cristiano Ronaldo mencetak 140 gol dalam 183 penampilan di Liga Champions, sementara Lionel Messi mencetak 129 gol dalam 163 penampilan.
Keduanya memiliki selisih rerata gol per pertandingan yang tipis.
Yakni, Cristiano Ronaldo 0,77 dan Lionel Messi 0,79.
Ini merupakan pujian besar dari Gareth Bale kepada rival jangka panjang Ronaldo, Lionel Messi, yang belum lama ini mengumumkan kepindahannya ke Inter Miami.
Baca juga: Georgina Rodriguez Unggah Foto Pakai Bikini, Kekasih Cristiano Ronaldo Langgar Aturan Arab Saudi
Baca juga: Lagi, Eks Rekan Setim Tak Pilih Cristiano Ronaldo Meski Pernah Main Bareng di Manchester United
Baca juga: Pernah Setim di Real Madrid Tak Berarti Mesut Ozil Pilih Cristiano Ronaldo, Lebih Pilih Lionel Messi
Pilihan Lain Gareth Bale Soal Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi
Dalam sebuah wawancara yang tayang di kanal YouTube milik Rio Ferdinand, FIVE, Gareth Bale pernah mengakui, dirinya lebih memilih untuk memiliki kaki kiri Messi daripada kaki kanan Ronaldo.
“Keduanya tidak buruk,” katanya, “tapi saya akan pilih [Messi] kiri karena saya kidal.”
Jawaban Gareth Bale ini tentu memicu memori tentang adanya isu perselisihan antara dirinya dengan pemain tim nasional Portugal itu.
Kabarnya, saat masih sama-sama berseragam Real Madrid, hubungan antara Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo berjalan tidak baik.
Konon, kehadiran Gareth Bale dianggap tak dapat menyamai kecemerlangan CR7.
Meski demikian, pemain bernama lengkap Gareth Frank Bale MBE itu telah membantah keras isu tersebut.
Menurutnya, itu hanyalah permainan media.
"Cristiano adalah pemain luar biasa, saya sangat menikmati masa-masa bermain bersama dia," tegas Gareth Bale kepada BT Sport.
"Tentu saja media yang berusaha memanas-manasi masalah ini - yang sebenarnya tidak pernah ada."
"Kami berhubungan baik. Dia adalah pemain hebat dan dia melakukan itu untuk klub dengan jumlah gol yang dia ciptakan."
"Pemain luar biasa, dan sekarang dia masih berkembang," tandasnya.
Kita tidak bisa membayangkan Ronaldo akan terlalu senang dengan jawaban Bale.
Bahkan, sempat ada gosip yang tersebar luas di media sosial bahwa Cristiano Ronaldo telah berhenti mengikuti Gareth Bale di Instagram.
Namun, gosip ini tidak terbukti kebenarannya.
Selain itu, CR7 seolah juga menegaskan bahwa hubungannya dengan Gareth Bale baik-baik saja, saat kekasih Georgina Rodriguez itu menyayangkan keputusan sang mantan rekan setim di Real Madrid ini pensiun dari dunia sepak bola.
Diolah dari: GiveMeSport.com
(TribunTernate.com/Rizki A.)
Liga Champions
Gareth Bale
Cristiano Ronaldo
Real Madrid
Lionel Messi
Karim Benzema
Luka Modric
Sergio Ramos
CR7
Georgina Rodriguez
| 3 Prediksi Skor PSG vs Inter Milan Final Liga Champions, Simak Starting XI dan Link Streaming |
|
|---|
| Ternyata Todd Boehly dkk Tak Pernah Bahas soal Chelsea Lolos Liga Champions ke Enzo Maresca |
|
|---|
| Chelsea Bodoh jika sampai Pecat Enzo Maresca, Joe Cole Bela: Ga Lolos Liga Champions Ga Apa-apa |
|
|---|
| Joe Cole Andaikan Chelsea Gagal ke Liga Champions, Ex Liverpool: Jangan Pecat Enzo Maresca |
|
|---|
| Arsenal Dapat Hadiah Rp1 Triliun meski Disingkirkan PSG dari Liga Champions, Begini Rinciannya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/cr7-gareth-fk.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.