Heboh Berita Bisnis Es Doger Gibran Dapat Suntikan Dana Rp71 Miliar, Investor Goola: Wajar
Menanggapi berita investasinya kepada bisnis milik Wali Kota Solo yang kembali viral, Alpha JWC Ventures buka suara.
TRIBUNTERNATE.COM - Berita bisnis es doger milik Gibran Rakabuming Raka, yang mendapatkan suntikan dana Rp71 miliar pada 2019 lalu kembali viral.
Hal ini terjadi setelah pakar information technology (IT) Sammy Notaslimboy menyoroti suntikan modal ke bisnis es doger milik Gibran Rakabuming Raka tersebut.
Setelah itu, nama dua putra Presiden Jokowi yakni Gibran dan Kaesang pun menjadi trending topic di media sosial Twitter.
Nama keduanya menjadi trending topic karena tagar #UsutTuntasGibranKaesang.
DIkutip dari TribunTernate.com, pada tagar tersebut, warganet ramai membicarakan bisnis es doger milik Gibran yang mendapatkan pendanaan Rp71 miliar.
Salah satu akun yang memposting berita tersebut adalah @bosstemlen.
Baca juga: #UsutTuntasGibranKaesang Trending di Twitter, Berita Es Doger Gibran Dapat Dana Rp71 Miliar Viral
Baca juga: Viral Snack Bergambar Kaesang di Pesawat Garuda, Gibran Rakabuming hingga Erick Thohir Angkat Bicara
Dalam cuitannya itu, dirinya memposting tangkapan layar berita usaha es doger milik Gibran yang mendapatkan suntikan dana Rp71 miliar.
Kemudian, tangkapan layar tersebut disandingkan dengan berita Presiden Jokowi yang keheranan mendengar seorang warga mengajukan utang bank Rp20 juta untuk usaha es degan.
Diketahui, sumber dana Rp71 miliar tersebut berasal dari investor yakni Alpha JWC Ventures.
Investasi tersebut dilakukan pada Agustus 2019 lalu.
Menanggapi berita investasinya kepada bisnis milik Wali Kota Solo yang kembali viral, Alpha JWC Ventures buka suara.
Co-founder & General Partner Alpha JWC Ventures, Chandra Tjan, mengatakan investasi dan pendampingan dilakukan ke dalam perusahaan rintisan (start-up) di Indonesia dan Asia Tenggara, salah satunya seperti Goola, agar mendorong start-up di Tanah Air untuk berkembang pesat.
Apalagi kata dia, saat dilakukan investasi tersebut, Goola sudah memiliki produk dan beberapa cabang di Jakarta, termasuk di daerah Cikini, Jakarta Pusat; dan Setiabudi, Jakarta Selatan.
“Oleh sebab itu, setelah melakukan serangkaian penilaian dan perbandingan produk, angka penjualan, hingga proyeksi keuangan atau yang biasa disebut due diligence, Alpha JWC memutuskan berinvestasi di perusahaan tersebut secara bertahap berdasarkan pencapaian perusahaan,” ujar Chandra Tjan kepada Kompas.com, Selasa (18/1/2022).
Dengan investasi tersebut, Alpha JWC sudah memiliki saham minoritas di Goola dengan pemilik saham terbesar adalah para pendiri perusahaan, seperti Kevin Susanto, Benz Budiman, dan Gibran Rakabuming.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/goola-gibran-es-doger-hhahjbb.jpg)