Liga Inggris
Klopp Incar Ibrahim Sangare, Tawaran Rp 671 M Chelsea Ditolak, Liverpool Malah Nego Lebih Rendah?
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, mengincar pemain PSV Eindhoven, Ibrahim Sangare. Saingan dengan Man United, AC Milan, hingga West Ham.
Penulis: Ifa Nabila | Editor: Ifa Nabila
Instagram.com/@ibrahim_sangare225
Pemain PSV Eindhoven, Ibrahim Sangare. Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, mengincar Ibrahim Sangare. Saingan dengan Man United, AC Milan, hingga West Ham.
Masih banyak ruang bagi pemain 24 tahun ini untuk terus mengembangkan bakatnya.
Sebagai gelandang tengah dengan kemampuan yang mumpuni, Sangare bisa bekerjasama dengan baik bersama Fabio Henrique Tavares.
Terlepas dari seberapa inginnya Liverpool mengikat kontrak dengan Sangare, sepertinya The Reds harus menunggu.
Urusan penandatanganan peminjaman Arthur Melo di akhir musim panas membuat kebutuhan akan gelandang jadi kurang mendesak.
Tapi bisa jadi pada Januari 2023 nanti, Liverpool akan segera melakukan negosiasi dengan PSV.
(TribunTernate.com/ Ifa Nabila)
