Liga Jerman
Manuel Neuer Cedera, Bayern Munich Bidik 5 Nama Kiper untuk Jadi Penggantinya: Ada Dominik Livakovic
Bayern Munich merasa perlu mengisi kekosongan posisi kiper nomor satunya sebelum pertandingan lanjutan Bundesliga digelar pada Januari 2023 mendatang.
Namun, pertanyaannya adalah apakah PSG rela pemainnya memperkuat Bayern Munich, yang notabene menjadi rivalnya di babak 16 besar Liga Champions nanti.
Sementara, nama Dominik Livakovic semakin terkenal di Qatar setelah serangkaian penampilannya yang luar biasa, termasuk saat kemenangan adu penalti Kroasia atas Jepang dan Brasil.
Dominik Livakovic menggagalkan tiga tendangan penalti Jepang dan empat hari kemudian, menggagalkan pemain Brazil, Rodrygo.
3. Yann Sommer dan Kevin Trapp
Bayern Munich punya opsi lain untuk kiper jangka panjang, yakni dengan membeli dari liga domestik.
Yakni, Yann Sommer dari Borussia Mönchengladbach atau Kevin Trapp dari Eintracht Frankfurt.
Kedua penjaga gawang tersebut tampil mengesankan di Bundesliga dalam beberapa tahun terakhir.
Yann Sommer, yang minggu depan akan berusia 34 tahun, akan habis kontrak pada musim panas 2023 dan kabarnya telah menarik perhatian Manchester United.
Yann Sommer nanti akan dibanderol dengan biaya yang relatif murah dan jendela transfer Januari nanti menjadi kesempatan terakhir Gladbach untuk mendapatkan bayaran untuknya.
Sementara itu, Kevin Trapp yang berusia 32 tahun, telah bermain di level teratas untuk Paris Saint-Germain (PSG) selama 4 musim, dan kini menjadi anggota kunci dari tim yang meraih gelar jawara Europa League musim lalu itu.
Memang, jika Kevin Trapp jadi pindah dari Eintracht Frankfurt ke Bayern Munich, itu bakal dinilai sebagai naik kelas.
Namun, Eintracht Frankfurt sendiri juga masih akan berlaga di babak 16 besar Liga Champions.
Sehingga, kemungkinan besar Kevin Trapp bakal lebih memilih untuk melanjutkan musim ini bersama Die Adler.
Terlepas dari nama-nama di atas, ada satu hal yang harus menjadi catatan Bayern Munich: Manuel Neuer diperkirakan hanya akan absen selama enam bulan, pertanyaannya; apakah kiper kelas atas mana pun bisa puas duduk di bangku cadangan jika kiper nomor satu Jerman itu sudah pulih?
Sumber: Deutsche Welle
(TribunTernate.com/Rizki A.)
