Pulau Taliabu
Berikut Daftar Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pulau Taliabu Maluku Tahun 2024
Jelang Pilkada Pulau Taliabu Maluku Utara 2024, banyak figur telah bermunculan.
Penulis: Laode Havidl | Editor: Mufrid Tawary
TRIBUNTERNATE.COM, TALIABU - Jelang Pilkada Pulau Taliabu Maluku Utara 2024, banyak figur telah bermunculan.
Baik dari kalangan politisi, pengusaha, maupun Aparatur Sipil Negara (ASN).
Sejauh ini, masing-masing figur telah menunjukkan optimisme masing-masing.
Dengan memperlihatkan konsep serta program untuk membangun Pulau Taliabu kedepannya.
Amatan TribunTernate.com, misalnya bakal calon Bupati Pulau Taliabu, Citra Puspasari Mus.
Ia memiliki konsep yaitu melanjutkan pembangunan infrastruktur di Pulau Taliabu.
Disamping itu, bakal calon Bupati Pulau Taliabu, Salshabilla Lufitalia Mus, dengan tagline melanjutkan karya Ahmad Hidayat Mus (AHM).
Di mana, AHM dikenal sebagai tokoh pemekaran Kabupaten Pulau Taliabu.
Selanjutnya, ada bakal calon Bupati Pulau Taliabu Abidin Jaaba yang dikabarkan bertarung melalui jalur perseorangan tanpa partai politik.
Abidin Jaaba memiliki tagline Pilkada yakni Taliabu Emas.
Berikut daftar bakal calon Bupati dan wakil Bupati Pulau Taliabu periode 2024-2029.
1). Calon Bupati-Wakil Bupati, Citra Puspasari Mus dan La Utu Ahmadi
2). Calon Bupati-wakil Bupati, Salshabilla Lufitalia Mus dan Sirajuddin.
3). Calon Bupati-wakil Bupati, Abidin Jaaba dan Dedi Mirjan
4). Calon Bupati-wakil Bupati, Hamka Sahupala dan Irwan Gani
5). Calon Bupati, Hi Lamen Sarihi
6). Calon Bupati, Mislan Syarif. (*)
| Genjot Pembangunan, Dinas PUPR Taliabu Perbaiki Jalan Fangahu Sepanjang 800 Meter |
|
|---|
| Warga Desa Penu Taliabu Demo Tolak Pj Kades Baru, Minta Asirudin Tetap Menjabat |
|
|---|
| Sisa 3 Hari Masa Kontrak, Pekerjaan Musala Kejari Taliabu Baru Tahap Pengecoran Tiang |
|
|---|
| Gol Mangon FC di Final Bupati Cup Sula Jadi Sorotan, Ini Kata PSSI |
|
|---|
| Diduga Tak Tepat Sasaran, Data Penerima Bantuan Rumah 2025 di Desa Limbo Taliabu Disorot |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/Ilustasi282882.jpg)