Liga Inggris
Chelsea Belanja di Brighton Market Lagi, Incar Joao Pedro dan Tawar Harga Segini
Chelsea sudah mengadakan diskusi resmi dengan pihak perwakilan sang pemain.
Penulis: Ifa Nabila | Editor: Ifa Nabila
"Ia siap menerima umpan rebound Svilar ke Jimenez, mencetak gol di gawang kosong untuk kedudukan 1-1."
"Sebuah gol yang kemudian terbuang sia-sia, tetapi yang membuatnya terpilih sebagai pemain terbaik di lapangan. 7/10," demikian penilaian dari TuttoMercatoWeb.
Liam Delap Tinggal Pilih
Penyerang Ipswich Town, Liam Delap, sepertinya tinggal memilih klub mana yang ia inginkan.
Pasalnya, Liam Delap kini tengah menjadi target sejumlah klub.
Di antaranya adalah Manchester United dan Chelsea.
Dikabarkan nytimes.com, Liam Delap sudah diagendakan untuk berdiskusi empat mata dengan petinggi Manchester United.
Ipswich Town telah memberi lampu hijau kepada Liam Delap untuk mendatangi Manchester.
Liam Delap memiliki klausul rilis 30 juta poundsterling atau Rp657 miliar.
Klausul rilis itu akan aktif karena Ipswich Town yang terdegradasi.
Liam Delap Bisa Pilih MU
Sejumlah fans Chelsea tidak merasa kesal kala mendengar kabar soal penyerang Ipswich Town, Liam Delap.
Liam Delap selama ini selalu dikait-kaitkan dengan Chelsea.
Mendengar Liam Delap potensinya lebih besar bergabung ke Manchester United, fans Chelsea justru senang.
Liam Delap dianggap keberatan jika sampai bergabung dengan Arsenal atau Chelsea maka yang menjadi penyerang reguler tetaplah Kai Havertz dan Nicolas Jackson.
Sementara itu, Liam Delap dianggap merasa mampu jika harus bersaing dengan Rasmus Hojlund di Manchester United.
Pemikiran ini disampaikan oleh mantan pemain Ipswich Town, Darren Bent.
"Ini soal kesempatan jadi dia mungkin melihat Chelsea dan berpikir 'Nicolas Jackson mungkin akan dimainkan lebih sering daripada saya, saya juga tidak cukup yakin dengan situasi Kai Havertz di Arsenal'."
"Tapi mungkin dia akan melihat ke United dan berpikir 'Mereka adalah klub papan atas dan saya bisa bersaing dengan Hojlund', jadi dia jelas menginginkan dirinya untuk main laga di sana," prediksinya via talkSPORT.
Mendengar pemikiran Darren Bent, para fans Chelsea justru bersyukur.
Pasalnya, mereka lebih memilih klub kesayangannya mengejar pemain lain seperti Victor Osimhen atau Viktor Gyokeres.
@mrt0**: Saya setuju dengannya, Delap itu pemain hebat, dia tidak berhak saingan dengan Jackson, kalau kita tidak punya Jackson maka Delap pilihan terbaik, tapi karena kita punya Jackson, Chelsea butuh pemain nomor 9 yang pro agar Jackson bisa belajar darinya
@6ixx**: Tolong pergi saja ke United. Kita harusnya mencari striker lebih baik seperti Osimhen, Isak, dan Gyokoeres
@free**: Tidak ada yang istimewa dengannya, dia itu striker di tim, dan tim itu kena degraadsi. Kalau dia mau ke United ya silakan. Chelsea harusnya cari Osimhen atau Gyokeres
@kali**: Chelsea butuh Gyokeres atau Osimhen, opsi lainnya adalah pemain biasa.
(TribunTernate.com/ Ifa Nabila)
			
                
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.