Pelaku Eksibisionis terhadap Sang Istri telah Ditangkap, Isa Bajaj Ucapkan Terima Kasih
Polisi telah menangkap pelaku eksibisionis yang menimpa istri komedian Isa Wahyu Prastantyo atau Isa Bajaj di Duren Sawit, Jakarta Timur.
TRIBUNTERNATE.COM - Pelaku eksibisionis terhadap istri pelawak Isa Bajaj telah ditangkap pihak Polsek Duren Sawit.
Hal itu disampaikan Isa Bajaj lewat sebuah unggahan di akun Instagramnya, @isa_bajaj, pada Kamis (21/1/2021).
Komedian bernama lengkap Isa Wahyu Prastantyo itu menggambarkan bahwa pelaku kejahatan eksibisionis telah tertangkap oleh pihak kepolisian.
Sebelumnya diberitakan, istri Isa Bajaj, Rahayu Mutiara, menjadi korban tindakan eksibisionisme di kawasan perumahnya.
Peristiwa yang tergolong dalam pelecehan seksual itu terjadi saat istri Isa sedang berolahraga pagi.
Pada saat itu, ada laki-laki yang berhenti di pinggir jalan, kemudian Rahayu Mutiara menyapa lantaran ia menganggap bahwa itu tetangga.
Tanpa sadar, Rahayu diikuti oleh seorang laki-laki yang juga memperlihatkan kemaluannya dari atas motor itu.
Akibat kejadian tersebut, Isa Bajaj mengambil tindakan tegas untuk melaporkan pelaku eksibisionis ke pihak kepolisian karena mencemaskan.
Baca juga: Istri Isa Bajaj Jadi Korban Pelecehan Seksual Eksibisionisme, Polisi Lacak Pelaku
Baca juga: Tanggapi Banjir di Kalimantan Selatan, Walhi: Bukan Semata-mata karena Curah Hujan Tinggi
Baca juga: Beredar Kabar Gubernur Kalsel akan Polisikan Warga yang Viralkan Parodi, Najwa Shihab Penasaran
“Alhamdulillah Pelaku #eksibisionist ke istriku sudah TERTANGKAP.
Terima kasih teman2 semuanya dan bapak bapak Kepolisian Polsek Duren sawit,” tulis anggota Trio Bajaj itu.
Isa mengucapkan terimakasih pada pihak Kepolisian Polsek Duren Sawit telah menangkap pelaku eksibisionis yang beberapa waktu lalu meresahkan sang istri.
Ucapan terima kasih juga diberikan pada teman-temannya.
Setelah Isa berani untuk speak up, banyak yang ikut menanggapi dan para tetangga menceritakan kejadian yang sama mengaku pernah menjadi korban pelaku tersebut.
Baca juga: Polisi Sebut Tak Ada Pelanggaran Protokol Kesehatan, Kasus Pesta Raffi Ahmad Dihentikan
Baca juga: Gisel Jalani Isolasi Mandiri setelah Kontak dengan Orang Terpapar Covid-19, Hasil Swab Negatif
Baca juga: Resmi Dilantik, Joe Biden akan Bawa AS Kembali Bergabung dengan Perjanjian Iklim Paris
Baca juga: Bukan Puting Beliung, LAPAN Buka Suara soal Fenomena di Waduk Gajah Mungkur: Bentuk seperti Belalai
Baca juga: Mengenal Istilah Supremasi Kulit Putih, Permasalahan Ras yang Dibahas di Pidato Perdana Joe Biden
Dalam unggahan tersebut, Isa Bajaj juga mendapat balasan dari teman-teman sesama artis komedian.
"Polsek duren sawit.. NOTED..!!!” tulis Ferry Maryadi.
