Pemilu 2024
Partai Gerindra Usung Misi Rebut Pucuk Pimpinan Wali Kota Ternate di Pilwako 2024
Partai Gerindra mengusung misi rebut pucuk pimpinan Wali Kota Ternate di Pilwako 2024 mendatang.
Penulis: Amri Bessy | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, TERNATE - Sekertaris DPC Gerindra Kota Ternate, Jamian Kolengsusu mengatakan.
Selain menargetkan mengambil, kursi pimpinan DPRD Kota Ternate pada Pileg 2024.
Partai Gerindra juga memiliki misi, untuk menduduki kursi orang nomor satu di Kota Ternate.
"Kami juga punya misi, untuk menduduki jabatan Wali Kota Ternate, "ungkapnya, Rabu (25/1/2023).
Baca juga: Partai Gerindra Optimis Rebut Kursi Pimpinan DPRD Ternate di Pileg 2024
Menurutnya, hal itu telah menjadi visi dan misi Partai, yang sudah tertanam pada kader-kader.
"Dalam rangka membangun Kota Ternate, secara internal Partai, kami sidah siap."
"Untuk mewujudkan dua hal itu, kami wajib memenuhi semua kursi di Dapil."
Baca juga: Sudarno Taher Diproyeksikan ke Pilwako Ternate 2024, Ketua DPD PKS: Berikan Kepercayaan Kepada Kami
"Artinya apa? DPC Gerindra Kota Ternate sudah siap, menghadapi Pemilu 2024, "tegasnya.
Meski demikian, ia belum bisa membuka siapa figur, yang nanti dijagokan untuk Pileg dan Pilwako.
"Untuk sementara masih dirahasiakan, lagian ini kan masih jauh. Publik akan tahu di waktu yang tepat, "ungkapnya. (*)