Liga Jerman
Presiden Bayern Munich Pastikan Manuel Neuer Tak akan Bernasib Sama seperti Cristiano Ronaldo
Curhatan Manuel Neuer kepada media ini mengingatkan tentang hal yang sama yang dilakukan Cristiano Ronaldo jelang Piala Dunia 2022.
TRIBUNTERNATE.COM - Wawancara eksplosif yang dilakukan oleh kiper Bayern Munich, Manuel Neuer, menuai polemik di dalam tubuh klubnya.
Wawancara Manuel Neuer dengan The Athletic dan outlet media Jerman, Suddeutsche Zeitung, menjadi luapan kekecewaannya atas keputusan Bayern Munich memberhentikan pelatih kiper, Toni Tapalovic.
Toni Tapalovic kabarnya dipecat karena dituding membocorkan pembicaraan internal di kalangan staf pelatif kepada para pemain.
Adapun Toni Tapalovic, yang telah bekerja di Bayern selama lebih dari satu dekade, tak hanya sekadar pelatih bagi Manuel Neuer, tetapi juga sahabat dekatnya.
Pemecatan Toni Tapalovic sendiri terjadi saat Manuel Neuer dalam masa absen panjang akibat patah kaki karena kecelakaan ski, awal Desember 2022 lalu.
Baca juga: Manuel Neuer Curhat Pelatih Kiper Kesayangannya Dipecat dari Bayern Munich, Petinggi Klub Bereaksi
Baca juga: Manuel Neuer: Aksi Tutup Mulut Tim Jerman di Piala Dunia 2022 Ditujukan pada FIFA, Bukan Islam
Baca juga: Toni Tapalovic Dipecat dari Bayern Munich, Hubungan Julian Nagelsmann dan Manuel Neuer Tegang?
Curhatan Manuel Neuer kepada media ini mengingatkan tentang hal yang sama yang dilakukan Cristiano Ronaldo jelang Piala Dunia 2022.
Saat itu, Cristiano Ronaldo blak-blakan mengkritik klub Manchester United hingga pelatih Erik ten Hag dalam wawancaranya bersama Piers Morgan.
Buntut dari wawancara kontroversial ini, kontrak CR7 langsung diakhiri lebih awal dan ia resmi hengkang dari Manchester United, sebelum akhirnya berpindah ke Al Nassr pada akhir tahun 2022.
Baca juga: Sadio Mane Absen di Leg I Liga Champions Kontra PSG, Pelatih Bayern Munich Ungkap Kapan Comeback-nya
Baca juga: Kylian Mbappe Cedera, PSG juga Terancam Main tanpa Lionel Messi vs Bayern Munich di Liga Champions
Baca juga: Bayern Munich vs PSG: Julian Nagelsmann Tak Percaya Kylian Mbappe Cedera, Ini Respon Galtier
Akan tetapi, Presiden Bayern Munich, Herbert Hainer, menegaskan pihak klub tidak akan mengikuti jejak Manchester United yang memutus kontrak Cristiano Ronaldo pasca-wawancara kontroversialnya.
Menurut Herbert Hainer, kontrak Manuel Neuer tak diputus terlepas dari adanya serangkaian wawancara mengejutkan yang dilakukannya.
Herbert Hainer menyatakan, Manuel Neuer tak akan bernasib sama seperti Cristiano Ronaldo.
"Tidak, tidak sama sekali," kata Herbert Hainer kepada BR24 Sport ketika ditanya apakah kontrak Manuel Neuer akan dihentikan, seperti yang dilakukan Manchester United terhadap Cristiano Ronaldo.
"Itulah mengapa kami disebut FC Bayern Munich," tambahnya.
"Di FC Bayern Munich, kami akan selalu mengklarifikasi hal-hal seperti itu secara internal. Inilah yang membuat FC Bayern kuat dan spesial," pungkasnya.
Kritikan dari Pihak Terkait
Bayern Munich
Manuel Neuer
Julian Nagelsmann
Cristiano Ronaldo
Manchester United
Oliver Kahn
Hasan Salihamidžić
Lothar Matthaus
Toni Tapalovic
| Prediksi Skor Bayern Munich vs Wolfsburg, Susunan Pemain dan H2H, Angkernya Kandang Skuad Kompany |
|
|---|
| Prediksi Skor Bayern Munich vs Hoffenheim di Liga Jerman, Laga Balas Dendam Skuad Vincent Kompany |
|
|---|
| Prediksi Skor Bayer Leverkusen vs SC Freiburg di Bundesliga, Skuad Xabi Alonso Mulai Membaik |
|
|---|
| Prediksi Skor Bayern Munich vs RB Leipzig, Simak H2H dan Susunan Pemain: Harry Kane Kembali |
|
|---|
| Alasan Sebenarnya Michael Olise Pilih ke Bayern Munich ketimbang Chelsea: Mau Buktikan Diri |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.