Cristiano Ronaldo
Liga Champions Asia: Cristiano Ronaldo Mengamuk 3 Kali Tak Dapat Penalti, Minta Wasit Melek
Cristiano Ronaldo kedapatan mengamuk kepada wasit dalam pertandingan Al Nassr vs Shabab Al Ahli, babak play-off Liga Champions Asia 2023-2024.
TRIBUNTERNATE.COM - Cristiano Ronaldo kedapatan mengamuk kepada wasit dalam pertandingan Al Nassr vs Shabab Al Ahli, Liga Champions Asia 2023-2024, Rabu (23/8/2023) dini hari WIB.
Al Nassr mengalahkan Shabab Al-Ahli dengan skor 4-2 dalam babak play-off Liga Champions Asia 2023-2024 yang digelar di KSU Football Field, Riyadh Arab Saudi.
Empat gol Al Nassr dicetak oleh Talisca (11', 90+5'), Sultan Al Ghannam (88'), dan Marcelo Brozovic (90+7').
Sementara, dua gol Shabab Al Ahli tercipta berkat Yahya Al-Ghassani (18', 46').
Berkat kemenangan ini, Al Nassr berhasil menembus babak fase grup Liga Champions Asia 2023-2024
Akan tetapi, kesuksean Faris Najd dalam laga ini diwarnai oleh kemarahan sang kapten, Cristiano Ronaldo.
Amarah Cristiano Ronaldo meledak setelah wasit menolak untuk memberinya tiga tendangan penalti.
Menurut legenda Portugal itu, dirinya seharusnya melakukan tendangan penalti pertama pada menit ke-27 saat ia dilanggar di area penalti.
Cristiano Ronaldo terjatuh dan sempat meringis dan mengusap-usap lututnya setelah tersenggol oleh bek Shabab Al-Ahli.
Baca juga: Masih Ada Debat GOAT, Lionel Messi Sempat Akui Tak Lagi Peduli Soal Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo
Baca juga: 7 Bulan setelah Relakan Jersey No.7 ke Cristiano Ronaldo, Jaloliddin Masharipov Tinggalkan Al Nassr
Baca juga: Baru Gabung ke Real Madrid, Jude Bellingham Sudah Berpeluang Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Wasit yang berada di dekatnya langsung memberi kode tak ada penalti.
Kemudian, pada menit ke-45, Cristiano Ronaldo yakin dirinya bisa mendapatkan penalti ketika bola hasil tendangan saltonya terlihat mengenai tangan lawannya.
Namun, wasit memberi isyarat agar permainan tetap dilanjutkan.
Keputusan ini pun membuat mantan bintang Manchester United itu marah-marah, karena ia ingin menambah gol untuk Al Nassr.
Sepertinya, mood alias suasana hati Cristiano Ronaldo juga masih buruk saat pertandingan berlanjut.
Dua menit kemudian, Cristiano Ronaldo lagi-lagi tidak diberikan penalti ketiga.
| Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Sama, Daftar 10 Pemain yang Gagal Penalti Terbanyak | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Cristiano Ronaldo hingga Sadio Mane, 5 Pemain dengan Kontrak Termahal di Liga Pro Saudi | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Rusuhnya Fans Al Ahli, Lempar Botol Air Saat Cristiano Ronaldo cs Selebrasi Gol 1-0 Al Nassr | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Cenayang? Marcus Rashford Dulu Tak Mau Foto Bareng Cristiano Ronaldo: Nanti Kami Jadi Rekan Setim | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Thierry Henry Akui Ada Keahlian Cristiano Ronaldo yang Tak Bisa Dia Kuasai | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
			
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.