Liga Inggris
Mengapa Jack Grealish Pantas ke Chelsea, Ex Newcaslte: Kalau Arsenal, Liverpool, Spurs Ga Cocok
Mantan pemain Newcastle United, Chris Waddle, menilai winger Manchester City, Jack Grealish, cocok merapat ke Chelsea.
Penulis: Ifa Nabila | Editor: Ifa Nabila
TRIBUNTERNATE.COM - Mantan pemain Newcastle United, Chris Waddle, menilai winger Manchester City, Jack Grealish, cocok merapat ke Chelsea.
Chris Waddle menyebut, Jack Grealish tidak cocok jika bergabung ke Arsenal, Liverpool, atau Tottenham Hotspur.
Diketahui, Jack Grealish baru saja didepak Gareth Southgate dari skuad EURO 2024.
Baca juga: Ex Liverpool Danny Murphy Setuju Jack Grealish Didepak: Eberechi Eze atau Toney daripada Winger City
Baca juga: Noni Madueke Anggap Nathan Ake Bek Tersulit, Winger Chelsea: Rasanya seperti Dikurung Bintang City
Apakah setelah itu Jack Grealish juga terancam hengkang dari Manchester City?
Jack Grealish memang menjalani musim yang kurang baik setelah memenangkan treble musim lalu.
Mantan kapten Aston Villa itu hanya menyumbang tiga gol dan tiga assist dari seluruh kompetisi.
Masa depan Jack Grealish di Manchester City kini dipertanyakan setelah mengalami badai cedera pula.
Mantan gelandang Tottenham Hotspur, Chris Waddle, meminta Chelsea untuk merekrut pemain 28 tahun itu.
Dikutip dari football.london, ia juga berharap Jack Grealish mempertimbangkan untuk hengkang demi masa depannya.
Sang pundit BBC yakin Chelsea atau Aston Villa bisa menjadi tujuan potensial bagi Jack Grealish.
"Kalau Anda membeli Grealish, apakah Anda membelinya untuk jadi winger? Tottenham suka kecepatan, Jack tidak diberkati kecepatan."
"Maka harus memainkan dia di posisi nomor 10, tapi mereka sudah punya James Maddison untuk itu."
"Jadi Spurs coret, dan menurut saya Arsenal juga tidak cocok. Liverpool main dengan tempo sangat tinggi, jadi saya tidak yakin."
"Yang kalian lihat adalah, apakah kalian akan memainkan Grealishs ebagai winger atau nomor 10 atau pemain di lini tengah?"
"Kalau saya membeli dia, saya akan menjadikan dia pemain di tengah. Dia sebenarnya bagus di sayap, tapi winger itu harus kreatif dan bisa bermain di belakang, tapi Jack tidak bisa ke belakang," paparnya via Betway.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/Winger-Manchester-City-Jack-Grealish-pamer-trofi-UEFA-Super-Cup.jpg)