Nasib Sulastri Irwan Ditentukan Minggu Ini, Karo SDM Polda Maluku Utara: Kapolda Sampaikan Hasilnya
Menurut Karo SDM Polda Maluku Utara, nasib Sulastri Irwan ditentukan minggu ini, dan kapolda yang sampaikan langsung hasilnya.
Penulis: Randi Basri | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, TERNATE - Polda Maluku Utara akan sampaikan hasil, Sulastri Irwan.
Hasil itu akan disampaikan langsung Kapolda Maluku Utara, Irjen Pol Midi Sisiwoko.
Sulastri Irwan, salah satu Casis Diktuk Bintara Polri Gelombang II Tahun Anggaran 2022 di Polda Maluku Utara.
Usai mendaftar nama Sulastri Irwan, keluar dengan nomor Calon Siswa (Casis) 323534 W 0002.
Baca juga: Ada Kolam Ikan di Badan Jalan, Tukang Bentor di Morotai Minta Segera Diperbaiki
Sulastri Irwan, perwakilan Polres Kepulauan Sula, keluar sebagai rengking III, dan akan mengikuti pendidikan.
Dia dinyatakan lulus pada sidang terbuka penetapan, dan pengumuman kelulusan, yang dibacakan panitia.
Hanya saja namanya diganti dengan orang lain, yang berada dibawahnya, atas nama Rahima Melani Hanafi.
Dia dinyatakan gugur, karena menurut Polda Maluku Utara, anak seorang petani asal Kepulauan Sula itu, usianya telah melebihi ambang batas.
Dengan dasar itu, hingga saat ini YLBH Maluku Utara, langsung memberikan pendampingan.
Di mana pihak kuasa hukum, kembali mendatangi kantor Polda Maluku Utara, Senin (8/11) kemarin.
"Hari ini kami dan rekan-rekan datang lagi ke Polda untuk tanya kepastian, "ucap Kuasa Hukum, Bahtiar.
Kedatangannya untuk menanyakan nasib kliennya, seorang Casis bintara asal Kepulauan Sula itu.
"Alhamdulillah, tadi kami juga langsung diterima Karo SDM Polda Maluku Utara, "katanya.
Dirinya mengaku, dengan koordinasi ini nanti hasilnya, akan disampaikan langsung oleh Kapolda Maluku Utara.
"Kami juga berterimakasi kepada Karo SDM sudah terima kami, dan kami berharap hasil yang akan disampaikan."