Halmahera Timur
Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan

Halmahera Tengah

Sekda Halmahera Tengah Maluku Utara Minta Warga Manfaatkan Dana Pendidikan

Sekda Halmahera Tengah, Maluku Utara minta warga manfaatkan dana pendidikan yang sejauh ini baru terpakai Rp 4 miliar

Penulis: Faisal Didi | Editor: Munawir Taoeda
Dok Humas Pemkab Halmahera Tengah
PROGRAM: Safari Ramadhan Pemkab Halmahera Tengah di tiga desa di Kecamatan Weda Timur 

TRIBUNTERNATE.COM, WEDA - Pemkab Halmahera Tengah kembali lakukan Safari Ramadhan, Selasa (19/3/2024) malam.

Giat ini dilakukan di Desa Dote, Desa Wale dan Desa Messa di Kecamatan Weda Timur, Halmahera Tengah.

Giat safari dipimpin langsung Sekda Halmahera Tengah, Bahri Sudirman mewakili Pj Bupati.

Dalam kesempatan itu Sekda mengatakan, salah satu program prioritas Pemkab Halmahera Tengah.

Baca juga: Polisi Tetapkan AS dan AP Sebagai Tersangka Kasus Asuransi Palsu di Maluku Utara

Dibawah kepemimpinan Pj Bupati Ikram Malan Sangadji di tahun 2024 adalah insentif lansia.

"Lansia yang berusia diatas 65 tahun, berhak mendapat insentif dari pemerintah, "ungkapnya.

Insentif ini akan cair sebelum Idul Fitri 2024, kepada lansia yang berhak menerima.

Selain itu, pihaknya juga mendorong warga untuk memanfaatkan dana beasiswa pendidikan.

Baca juga: Penjual Kelapa Muda di Tidore Maluku Utara Raup Untung Ratusan Ribu Per Hari

Baik itu Program Sarjana, Program Pasca Sarjana maupun Program Doktor.

"Kami minta hal itu karena, masih ada anggarannya di tahun lalu yang belum terserap."

"Dari anggaran Rp 10 miliar, yang terpakai hanya Rp 4 miliar, masih ada sisa Rp 6 miliar, "pintanya. (*)

Sumber: Tribun Ternate
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved