Halmahera Timur
Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan

Malut United

Persis Solo vs Malut United, Ajang Reuni Adriano Castanheira: Punya Kenangan Manis

Adriano Castanheira punya kenangan manis kala semusim berseragam Malut United, yakni menyumbang gol saat menjamu Borneo FC di Kie Raha

Editor: Munawir Taoeda
Dok Malut United
KOMPETISI: Selebrasi gol Adriano Castenheira ke gawang Borneo FC saat masih berseragam Malut United di Liga 1 musim lalu. Kini dengan klub barunya, yakni Persis Solo, ia akan bereuni pada laga pekan ke 9 Super League melawan Laskar Kie Raha 

TRIBUNTERNATE.COM, TERNATE - Gelandang serang punya Persis Solo Adriano Castanheira akan bereuni dengan Malut United.

Sebab di musim sebelumnya, Adriano Castanheira merupakan salah satu penggawa asing yang dimiliki skuad Laskar Kie Raha.

Pemain dengan nama lengkap Adriano Duarte Castanheira punya kenangan manis kala semusim berseragam Malut United.

Salah satunya saat bersua Borneo FC di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate di Maluku Utara pada Senin (10/2/2025) malam.

Baca juga: Berikut Head to Head dan Prediksi Line-up Persis Solo vs Malut United di Pekan ke 9 Super League

Pada laga tersebut, Malut United sukses menggulung Pesut Etam dengan skor mencolok yakni 3 gol tanpa balas.

KOMPETISI: Selebrasi gol Adriano Castenheira ke gawang Borneo FC saat masih berseragam Malut United di Liga 1 musim lalu. Kini dengan klub barunya, yakni Persis Solo, ia akan bereuni pada laga pekan ke 9 Super League melawan Laskar Kie Raha
Selebrasi gol Adriano Castenheira ke gawang Borneo FC saat masih berseragam Malut United di Liga 1 musim lalu. Kini dengan klub barunya, yakni Persis Solo, ia akan bereuni pada laga pekan ke 9 Super League melawan Laskar Kie Raha (Dok Malut United)

2 gol kemenangan Malut United di hadapan suporter sendiri datang dari kaki sang gelandang asal Portugis (38 dan 45'+3).

Sedangkan 1 gol lainnya disumbang Junior Brandao lewat titik putih dipenghujung laga atau injury time.

Tak hanya menyumbang gol, Adriano juga membukukan 5 assist untuk rekan-rekannya mencetak gol.

Ia juga mengumpulkan 1.977 menit bermain dari 33 laga di musim lalu bersama skuad Laskar Kie Raha.

Kini di Persis Solo, ia sudah memainkan 3 laga dan memberikan 1 assist untuk gol bagi rekam setim.

Head to Head dan Prediksi Line-up Persis Solo vs Malut United

Skuad Malut United berkumpul setelah libur
Skuad Malut United berkumpul setelah libur (Dok Malut United)

Salah satu laga Super League 2025-2026 pekan ke 9 mempertemukan Persis Solo vs Malut United.

Duel ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Surakarta pada Senin (20/10/2025) pukul 19:00 WIB.

Laga malam nanti merupakan laga kali ke 3 kedua kesebelasan bertemu pada kompetisi tertinggi tanah air.

Sejatinya, skuad yang ditangani Hendri Susilo punya rekor menterang kala menghadapi Laskar Sambernyawa.

Sumber: Tribun Ternate
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved