Halmahera Timur
Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan

Tamu Tribun

Kakanwil Kemenkum Malut Budi Argap di Podcast Gebrakan Sang Pemimpin, Bahas Karier hingga Keluarga

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kakanwil Kemenkum) Maluku Utara, Budi Argap Situngkir, menyambangi Kantor Tribun Ternate, Selasa (21/10/2025)

TribunTernate.com/Ega Awellana
TAMU TRIBUN - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kakanwil Kemenkum) Maluku Utara, Budi Argap Situngkir, menyambangi Kantor Tribun Ternate, Selasa (21/10/2025). Selain memperkuat sinergi, kunjungan Budi Argap untuk menjadi tamu dalam podcast Gebrakan Sang Pemimpin. 
Ringkasan Berita:

 

TRIBUNTERNATE.COM, TERNATE -  Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kakanwil Kemenkum) Maluku Utara, Budi Argap Situngkir, menyambangi Kantor Tribun Ternate, Selasa (21/10/2025).

Kantor Tribun Ternate beralamat di Jalan Pemuda, Kelurahan Salero, Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate.

Budi Argap bersama jajaran disambut oleh Business Manager Tribun Ternate, Hendrik Sumenda, dan tim redaksi.

Baca juga: 12 Ramalan Keuangan Shio Besok Rabu 22 Oktober 2025: Kambing Hoki Finansial, Tikus Peluang Emas

Selain memperkuat sinergi, kunjungan Budi Argap untuk menjadi tamu dalam podcast Gebrakan Sang Pemimpin.

Budi Argap - podcast 3
KUNJUNGAN - Kakanwil Kemenkum Maluku Utara, Budi Argap Situngkir, saat berbincang dengan Business Manager Tribun Ternate, Hendrik Sumenda, Selasa (21/10/2025).

Yang mana, podcast tersebut merupakan program nasional Tribun Network, dengan menghadirkan para kepala daerah hingga kepala lembaga.

Melalui kesempatan tersebut, Budi Argap menceritakan perjalanan karier hingga prinsip yang ia pegang dalam memimpin.

Ia kemudian memaparkan fungsi dan tugas pokok dari Kanwil Kemenkum, yang mencakup Kekayaan Intelektual (KI), Pos Bantuan Hukum (Posbankum), Koperasi Merah Putih, hingga pemberdayaan UMKM.

Budi Argap - podcast 4
KUNJUNGAN - Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap, dan staf bersama Business Manager Tribun Ternate, Hendrik Sumenda, dan tim redaksi, Selasa (21/10/2025).

Budi Argap juga menyinggung sisi lain kehidupannya sebagai kepala keluarga. Dengan nada hangat, ia menceritakan kebahagiaannya membina rumah tangga bersama istri dan 3 anak.

Selain itu, Budi Argap menekankan pentingnya kolaborasi dengan media dalam menyebarkan informasi positif dan edukatif kepada publik.

Profil Budi Argap Situngkir

Dilansir dari laman Kemenkum Riau, Budi Argap lahir di Tarutung, 21 Oktober 1975. Perjalanan pendidikannya dimulai di Akademi Ilmu Pemasyarakatan, tempat ia meraih gelar Diploma III pada tahun 1997.

Kecintaannya pada bidang hukum membawanya melanjutkan studi ke jenjang strata 1 di Universitas Pembangunan Panca Budi, dan kemudian menuntaskan pendidikan Strata 2 di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum IBLAM pada tahun 2003.

Karier Budi Argap di Kementerian Hukum dan HAM dimulai dari bawah, dan terus menanjak berkat dedikasi serta kemampuannya memimpin satuan kerja dengan profesionalisme tinggi.

Budi Argap - podcast 1
PODCAST - Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap, saat menjadi tamu dalam podcast Gebrakan Sang Pemimpin, Selasa (21/10/2025).

Ia pernah menjabat sebagai Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka. KPLP) di Lapas Tebing Tinggi pada tahun 2006, lalu di Lapas Kelas I Medan pada 2008.

Setelah itu, ia dipercaya memimpin sejumlah lemabaga pemasyarakatan, di antaranya Lapas Kelas IIIB Gunung Sitoli (2010), Lapas Kelas IIB Tebing Tinggi (2012), Rutan Kelas I Medan (2016), dan Lapas Kelas IIA Binjai (2017).

Reputasinya sebagai pemimpin yang tegas dan inovatif mengantarkannya menjadi Kalapas Kelas I Medan pada 2018.

Budi Argap - podcast 2
PODCAST - Foto bersama Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap, dan Host Tribun Ternate, Iga Almira, usai podcast Gebrakan Sang Pemimpin, Senin (21/10/2025).

Kariernya terus menanjak ketika ia dipercaya sebagai Kepala Divisi Pemsyarakatan di Kanwil Kemenkumham Nusa Tenggara Timur (NTT) (2019), kemudian di Sumatera Barat (2020.

Setahun berikutnya, Budi Argap diangkat menjadi Kakanwil Kemenkumham DI Yogyakarta (2021), lalu beruturut-turut memimpin Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah (2022) dan Riau (2023).

Kini, Budi Argap menjabat sebagai Kakanwil Kemenkum Maluku Utara, terhitung sejak Januari 2025.

Tentang Tribun Ternate

Tribunternate.com adalah bagian dari Tribun Network - Kompas Gramedia. Pertama kali dilaunching 30 Maret 2022.

Tribunternate.com adalah media yang telah terverifikasi administrasi dan faktual dari Dewan Pers.

Baca juga: Kunci Jawaban PMM: Apa Saja Upaya yang Akan Anda Lakukan untuk Mempelajari Target Perilaku?

 Berita-berita Tribun Ternate bisa diakses melalui website dan media sosial: YouTube, Facebook, Tiktok, Instagram dan Reads.

Saat ini YouTube Tribun Ternate memiliki 135 ribu subscriber, Facebook 257 ribu pengikut dan 715,7 ribu pengikut di Tiktok. (*)

Sumber: Tribun Ternate
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved