Halmahera Selatan
Umumkan Hasil Verifikasi Adminstrasi Calon PPS, KPU Halmahera Selatan Buka 9 Titik Tes Tertulis
Umumkan hasil verifikasi adminstrasi calon anggota PPS, KPU Halmahera Selatan akan buka 9 titik untuk tes tertulis.
Penulis: Nurhidayat Hi Gani | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, BACAN - Ketua Sosdikli, Parmas dan SDM KPU Halmahera Selatan, Yaret Colling mengatakan.
Pengumuman hasil verifikasi administrasi, calon anggota PPS Pemilu 2024 di Halmahera Selatan, dimulai 8 - 14 Januari 2023.
Pengumuman tersebut, setelah berakhirnya masa perpanjangan 10 desa di Halmahera Selatan, yang belum memenuhi kuota penerimaan calon anggota PPS.
"Tinggal satu desa yang kurang satu pendaftar. Tapi yang 9 desa itu sudah penuhi kuota, "katanya, Sabtu (7/1/2023).
Baca juga: Bupati Lantik 98 Kades Terpilih, DPMD Halmahera Selatan: yang Bersengketa Masih Menunggu Putusan
Menurutnya, seleksi tertulis anggota PPS Halmahera Selatan, tidak menggunakan sistem CAT seperti seleksi PPK.
"Untuk seleksi tertulis, kita lakukan secara manual, tidak sama seperti PPK, "ujarnya.
Sehingga itu KPU Halmahera Selatan membuka 9 titik, untuk pelaksanaan seleksi tertulis tersebut.
Diantaranya di Desa Labuha, Dalam, Guruapin, Busua, Saketa, Gane Dalam, Laiwui, Wayaloar dan Sum.
"Kalau di Labuha, dia merangkpu setiap desa di Pulau Bacan dan sekitarnya."
Baca juga: Masa Jabatan Lima Komisioner KPU Halmahera Selatan Berkahir pada Mei 2024
"Begitu juga di titik yang lain, tentu merangkup peserta dari desa-desa sekitarnya, "tandas Yaret.
Diketahui, KPU Halmahera Selatan akan merekrut sebanyak 747 anggota PPS untuk Pemilu 2024.
Jumlah tersebut, terdiri dari 249 desa di 30 kecamatan yang per desanya diterima 3 orang anggota PPS. (*)
| 2 Tersangka Tambang Emas Ilegal di Obi Belum Ditahan, Kapolres Halmahera Selatan Bilang Begini |
|
|---|
| Jam Operasional Kafe Karaoke hingga Pesta Ronggeng di Halmahera Selatan Dibatasi, Ini Tujuannya |
|
|---|
| Fasilitas PDAM Halmahera Selatan Diterjang Banjir, Layanan Air Bersih Terganggu di Sejumlah Titik |
|
|---|
| Polres Halmahera Selatan Serahkan 2 Tersangka Korupsi Dana Desa ke Jaksa, Kerugian Negara Rp546 juta |
|
|---|
| Berikut Ini Daftar Nama Kapolres Halmahera Selatan dari Masa ke Masa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/Yaret-Colling-Ketua-Divisi-Sosdikli-Parmas-dan-SDM-KPU-Halmahera-Selatan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.