Pulau Taliabu
Pasien JKN Asal Taliabu di Tolak RS Ambon Saat Berobat, BPJS Kesehatan Ungkap Alasannya
"Kenapa dinonaktifkan?, karena anggaran tahun 2025 itu turun, "ungkap Kepala BPJS Kesehatan Taliabu Rosita Umagapi
Penulis: Laode Havidl | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, TALIABU - Ratusan peserta BPJS Kesehatan di Pulau Taliabu, yang dibiayai daerah dinonaktifkan.
Data BPJS Kesehatan pada 2024 yang dibiayai Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Taliabu sebanyak 3.700 peserta.
Kemudian pada 2025 menjadi 3.409 peserta. Artinya, kurang lebih 200'an peserta BPJS Kesehatan yang dinonaktifkan.
Hal itu terungkap setelah seorang warga atasnama Ahmad Yusuf La Tepa, mengadu ke pihak BPJS Kesehatan Pulau Taliabu.
Baca juga: Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Puskesmas Bobong Taliabu
Di mana ia ditolak berobat menggunakan kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), pada salah satu Rumah Sakit di Ambon, Maluku.
Saat dikonfirmasi Tribunternate.com, Kepala BPJS Pulau Taliabu Rosita Umagapi mengatakan.
Terdapat ratusan kepesertaan yang ditanggung daerah telah dinonaktifkan, termasuk yang bersangkutan.
"Kenapa dinonaktifkan, karena anggaran tahun 2025 itu turun, "ungkap Rosita Umagapi, Senin (17/2/2025).
Baca juga: Kadis PUPR Taliabu Hingga Direktur PT DSM Ditahan di Rutan Ternate
"Sehingga beberapa peserta memang harus dinonaktifkan, atau disesuaikan dengan anggaran, "lanjutnya.
Karena itu pihaknya menyarankan agar para peserta yang dinonaktifkan, bisa mendaftar ke BPJS Mandiri.
"Yang iurannya dibayar per bulan, "tandasnya singkat. (*)
| Ganti Rugi Lahan Warga Taliabu Akan Dibayar Sebelum Desember 2025, Budiman: Pencairan Diproses |
|
|---|
| Update Harga Daging Sapi dan Ayam di Pasar Tradisional Bobong Taliabu, Jumat 31 Oktober 2025 |
|
|---|
| Jadwal KM Sabuk Nusantara 78 November 2025: Rute Taliabu–Kendari–Banggai–Luwuk–Ampana–Gorontalo |
|
|---|
| Hilang 5 Hari, Ini Fakta-fakta Warga Taliabu Dilaporkan Hilang: Identitas Hingga Kronologi |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Warga Taliabu Dilaporkan Hilang Sejak Kamis 23 Oktober 2025 Malam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/Ratusan-peserta-BPJS-Kesehatan-di-Taliabu-dinonaktifkan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.