Malut United
Update Kasus Rasis 2 Bintang Malut United, Polda Maluku Utara: OTW Gelar Perkara
"Dalam kasus ini, ada beberapa akun bodong, tapi ada juga beberapa yang pemiliknya sudah diperiksa, "kata Kombes Pol Edy Wahyu Susilo
Penulis: Randi Basri | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, TERNATE - Penyidik Sub V Direktorat Tindak Pidana Siber Ditreskrimsus Polda Maluku Utara menjadwalkan gelar perkara kasus rasis 2 bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri.
Untuk diketahui kembali, bintang Timnas Indonesia itu mendapat ujaran rasisme dan pencemaran nama baik oleh sejumlah akun di Instagram, setelah laga Malut United vs Persib Bandung di Stadion Gelora Kie Raha Ternate musim lalu.
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Maluku Utara Kombes Pol Edy Wahyu Susilo menyebut, kasus tersebut saat ini penyidik sudah periksa saksi ahli bahasa.
Dan hasil pemeriksaan sudah diterima penyidik dan saat ini tinggal menunggu gelar perkara.
Baca juga: Link Streaming, Head to Head dan Prediksi Line-up Malut United vs Bali United
"Setelah kita gelar, maka akan ditingkatkan status ke penyidikan, "jelas Kombes Pol Edy, Kamis (14/8/2025).
Dia juga mengaku dalam kasus ini ada beberapa akun bodong, tapi ada juga beberapa yang pemiliknya sudah diperiksa.
Kasus ini sebelumnya dilaporkan Yakob Sayuri dan Yance Sayuri ke Polda Maluku Utara dengan nomor STTLP 39/V/2025/SPKT/Polda Maluku Utara.
Dan Laporan Polisi (LP) nomor LP/B/39/V/2025/SPKT/Polda Maluku Utara tertanggal 6 Mei 2025.
Setidaknya ada 6 akun Instagram yang dilaporkan atas dugaan rasisme dan pencemaran nama baik.
Diberitakan sebelumnya, bintang Malut United Yakob Sayuri dan Yance Sayuri kena serangan rasisme.
Entah sebelum atau sesudah, yang pasti serangan rasisme itu di dapat pada laga melawan Persib Bandung, Jumat (2/5/2025).
Informasi yang dihimpun, sejumlah akun IG melalui komentar membuat serangan rasisme kepada keduanya.
Bahkan, hal tidak terpuji itu juga menimpa anak Yakob dan Yance yang masih bayi.
Walhasil, Yakob Sayuri membuat postingan dengan menyematkan nama akun dan komentar sarisnya.
Akun @gcattur menulis dalam sebuah kolom komentar: udah hitam pemain alay anak pun hitam
| Super League: Malut United Tuntaskan Laga Oktober dengan Gemilang, Hanya Sekali Kebobolan |
|
|---|
| Posisi Full Bek Kanan Jadi Harga Mati Milik Igor Inocencio di Malut United |
|
|---|
| Prediksi Skor Persijap Jepara vs Malut United, Main Senin 3 November 2025 |
|
|---|
| Prediksi Line-up Persijap Jepara vs Malut United, Main Senin 3 November 2025 Pukul 15:30 WIB |
|
|---|
| Clean Sheet Perdana Angga Saputro di Super League, Bantu Malut United Menang 4 Laga Beruntun |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.