Halmahera Timur
Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan

Pulau Morotai

Pemda Morotai Berharap ini, Jika Indomaret Beroperasi

Pemda Morotai berharap jika Indomaret harus berlakukan ini dalam perekrutan karyawan maupun persaingan harga barang.

Penulis: Fizri Nurdin | Editor: Mufrid Tawary
Tribunternnews.com
Tampak Indomaret dì Pulau Jawa 

TRIBUNTERNATE.COM, MOROTAI - Pemda Morotai berharap jika Indomaret harus berlakukan ini dalam perekrutan karyawan maupun persaingan harga barang.

Bagi pemda Morotai, adanya kehadiran Indomaret di Morotai, dapat memberikan dampak positif dari sisi penyerapan tenaga kerja maupun lainnya.

"Pemda pada prinsipnya, oke, tetapi pertama melihat tenaga kerja, pola rekrutmennya, harus memperhatikan tenaga kerja lokal, juga usaha-usaha masyarakat tetap berjalan,"kata asisten I Setda Pemda Morotai, Muhlis Baay, Minggu (14/1/2024).

"Supaya ada kompetitif harga secara wajar, artinya tidak boleh terlalu rendah sekali tapi, persaingan harga yang wajar, sehingga masyarakat melakukan usaha-usaha UMKM juga Hidup,"timpalnya.

Baca juga: Kurangi Angka Pengangguran, AKBP Agung Cahyono Sarankan ini ke Pemda Morotai

Muhlis mengaku, prinsip Pemda, memberikan kesempatan masuk di Morotai, dari sisi bisnis diharapkan Indomaret dan para pengusaha lokal sama-sama menguntungkan.

"Indomaret masuk juga masyarakat bisa mendapatkan harga yang wajar juga, jadi sama-sama menguntungkan secara mutualisme, dan hubungan dengan usaha-usaha telah ada tetap berjalan, itu prinsip dari Pemda,"imbuhnya.

"Dan saya sudah berbicara dengan beberapa komponen, di ruangan saya, untuk mensosialisasikan, kemungkinan Indomaret masuk di Morotai,"sambungnya.

Bahkan ia juga menyampaikan, jika Indomaret masuk di Morotai maka perekrutan karyawan sudah menjadi standar dari perusahaan Salim Group itu.

"Mereka rekrutmen karyawan kan ada pola standar, makanya mereka harus kasi pembinaan, penyiapan kapasitas SDM, yang nanti direkrut. Jadi mereka pasti buat pelatihan dan lainnya, di internal mereka,"pungkasnya.(*)

Sumber: Tribun Ternate
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved