Pulau Morotai
Ini Harapan Pemkab Morotai Maluku Utara pada Peringati Hari Pahlawan 2024
Peringatan Hari Pahlawan 2024 menjadi momen refleksi bagi seluruh masyarakat Pulau Morotai akan nilai-nilai kepahlawanan
Penulis: Fizri Nurdin | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, MOROTAI - Pemkab Pulau Morotai, Maluku Utara memperingati Hari Pahlawan 10 November 2024 dengan berbagai rangkaian kegiatan.
Kegiatan yang dilakukan itu, sebagai bentuk penghormatan atas jasa dan perjuangan para pahlawan bangsa.
Kegiatan diawali dengan upacara tabur bunga yang berlangsung di Dermaga HMS Lastori, Daruba.
Kemudian dilanjutkan dengan upacara bendera di halaman Kantor Bupati, serta ziarah ke Taman Makam Pahlawan di Desa Wawama, Minggu (10/11/2024).
Baca juga: Sosialisasi Pola Asuh Anak Jadi Prioritas Dharma Wanita Persatuan Morotai Jelang HUT DWP ke 25
Kegiatan yang penuh khidmat ini dihadiri oleh segenap jajaran Pemkab Pulau Morotai, Forkopimda, Pimpinan OPD, ASN, TNI/POLRI.
Dan juga para anggota Legiun Veteran Pulau Morotai, serta berbagai elemen masyarakat lainnya.
Keikutsertaan semua pihak menegaskan nilai persatuan dalam menghormati jasa para pahlawan, yang telah berjuang untuk kemerdekaan dan kebebasan bangsa.

Upacara bendera dipimpin Kalbi Rasyid, sekaligus membacakan sambutan Menteri Sosial (Mensos) RI.
Dalam sambutannya, menyampaikan pentingnya memperkokoh persatuan dan semangat kepahlawanan di tengah tantangan global saat ini.
Serta mengajak seluruh masyarakat untuk terus mengisi kemerdekaan dengan kontribusi positif bagi pembangunan bangsa.

Peringatan Hari Pahlawan 2024 menjadi momen refleksi bagi seluruh masyarakat Pulau Morotai, akan nilai-nilai kepahlawanan yang harus diwariskan kepada generasi muda.
Melalui kegiatan tabur bunga dan ziarah di Taman Makam Pahlawan Wawama, masyarakat diberi kesempatan untuk mengenang dan meneladani semangat perjuangan yang telah diwariskan oleh para pahlawan.
Baca juga: Pj Bupati Morotai Maluku Utara Burnawan Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah di Bogor
"Pemerintah Daerah berharap dengan peringatan Hari Pahlawan ini, seluruh elemen masyarakat dapat semakin termotivasi untuk menjaga keutuhan bangsa."
"Serta mempererat solidaritas dan persatuan dalam menghadapi tantangan yang ada, "harapnya.
"Peringatan Hari Pahlawan di 2024 ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah bersama masyarakat, dalam meneladani semangat juang para pahlawan dan mewujudkan cita-cita Indonesia yang lebih maju dan sejahtera, "tandasnya. (*)
Update Kasus Penelantaran, Istri Sekda Pulau Morotai Datangi Polda Malut |
![]() |
---|
Polisi OTW Gelar Perkara Kasus Sekda Morotai Muhammad Umar Ali |
![]() |
---|
Update Kasus Sekda Morotai Muhammad Umar Ali: Polisi Periksa Saksi Tambahan |
![]() |
---|
Dilaporkan Dugaan Penelantaran Istri, Sekda Pulau Morotai Muhammad Umar Ali Ajukan Cerai |
![]() |
---|
Ini Kata Sekda Pulau Morotai Muhammad Umar Ali Soal Laporan Penelantaran Istri |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.