Pemkot Tidore
Bulan Depan, Insentif Imam Hingga Pendeta di Tidore Cair
Insentif Imam,Syara' dan pendeta di Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara bakal dibayar pada bulan Desember mendatang
Penulis: Faisal Amin | Editor: Sitti Muthmainnah
TRIBUNTERNATE.COM,TIDORE- Insentif Imam,Syara' dan pendeta di Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara bakal dibayar pada bulan Desember mendatang.
Hal itu disampaikan kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kabag Kesra) Setda Kota Tidore Kepulauan, Sahnawi Ahmad, Senin (25/11/2024).
Sahnawi mengatakan, pembagian insentif Imam, Syara' serta pendeta di Kota Tidore Kepulauan akan dibagikan setelah pelaksanaan pilkada serentak 2024.
Baca juga: Pria 41 Tahun Diringkus Polisi Gegara Edar Cap Tikus dari Sulawesi Utara ke Ternate
Ia menjelaskan, pembagian insentif ini semulanya dilaksanakan pada bulan November ini. Namun, ada beberapa pertimbangan sehingga diundur.
"Pembagiannya setelah pilkada, takutnya ada Kontoversi, karena kemarin itu ada isu kalau insentif berhubungan dengan politik, jadi kami putuskan di bulan Desember," Jelas Sahnawi
Sahnawi menambahkan,adapun jumlah Imam, Syara' dan pendeta yang menerima insentif sebanyak 1.139 orang, dengan anggaran sebesar Rp5 miliar lebih.
Di mana, untuk Imam dan pendeta menerima Rp1.200.000 per orang dan Syara sebesar Rp.1.020.000.
"Saat ini anggarannya sudah dalam proses pencairan di Keuangan, dan dibulan Desember langsung bayar," ungkap Sahnawi. (*)
| Tidore Kantongi 2 Titik Dapur MBG, Lima Lainnya Tunggu SK Tahap II | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Ramah Tamah Kejati Malut yang Baru, Wawali Tidore Ahmad Laiman Siap Wujudkan Ranah Hukum Berkualitas | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Hadiri Rakor Bersama BI, Muhammad Sinen: Ekonomi Tidore Butuh Peran Bank Indonesia agar Terus Tumbuh | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Gelar Bimtek, Pemkot Tidore Komitmen Perkuat Ekonomi Masyarakat Kawasan Transmigrasi Payahe | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| TP PKK Tidore Ikut Gerakan Tanam Cabai Serentak untuk Dukung Ketahanan Pangan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
			
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.