Halmahera Timur
Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan

LHKPN

Dimutasi ke Polda Bengkulu, Ini Jejak Karier dan Harta Kekayaan AKBP Totok Handoyo

Jabatan AKBP Totok Handoyo sebagai Kapolres Taliabu berpindah ke AKBP Adnan Wahyu Kashogi

Dok Kominfo Taliabu
AKBP Totok Handoyo, SIK, saat menjabat Kapolres Taliabu pimpin upacara HUT Bhayangkara ke 78 tahun 2024. Dimutasi ke Polda Bengkulu, berikut jejak karier dan harta kekayaan AKBP Totok Handoyo. 

TRIBUNTERNATE.COM, TALIABU - Berikut jejak karier dan harta kekayaan AKBP Totok Handoyo yang kini dimutasi ke Polda Bengkulu.

AKBP Totok Handoyo yang merupakan perwira menengah (Pamen) di Polri ini sebelumnya jabat Kapolres Pulau Taliabu sejak 23 Desember 2022.

Kemudian nama AKBP Totok Handoyo masuk dalah daftar 19 pejabat Polda yang ikut dirotasi Kapolri.

Baca juga: Jabat Kapolsek Ibu Polres Halmahera Barat, Segini Harta Kekayaan Ipda Muis Ode Amran

Baca juga: Jejak Karier dan Harta Kekayaan AKBP Anita Ratna, Kapolres Baru Kota Ternate

Baca juga: Jejak Karier dan Harta Kekayaan Brigjen Pol Waris Agono, Kapolda Baru Maluku Utara

JABATAN: Kapolres Pulau Taliabu AKBP Totok Handoyo bersama anggota saat diwawancarai awak media, Jumat (14/3/2025)
JABATAN: Kapolres Pulau Taliabu AKBP Totok Handoyo bersama anggota saat diwawancarai awak media, Jumat (14/3/2025) (Tribunternate.com/La Ode Havidl)

Jabatan AKBP Totok Handoyo sebagai Kapolres Taliabu berpindah ke AKBP Adnan Wahyu Kashogi.

AKBP Totok Handoyo dimutasi menjadi Kapolres Bengkulu Tengah Polda Bengkulu.

Sedangkan jabatan lama AKBP Adnan Wahyu Kashogi adalah Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Maluku Utara.

Pergantian tersebut sebagaimana Surat Telegram Kapolri nomor ST/489/III/KEP/2025 tanggal 12 Maret 2025.

Jejak Karier AKBP Totok Handoyo

AKBP Totok Handoyo saat menjabat Kapolres Pulau Taliabu.
AKBP Totok Handoyo saat menjabat Kapolres Pulau Taliabu. (Tribunternate.com/ Laode Havidl)

Selama mengemban tugas di Polda Maluku Utara tepatnya di Polres Taliabu sebagai Kapolres, Totok Handoyo didampingi Kompol Sirajuddin sebagai Wakapolres.

Sebelum ditempatkan di Polres Taliabu, AKBP Totok Handoyo sempat bertugas sebagai Kabagbinopsnal Ditpamobvit.

AKBP Totok Handoyo lahir di Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah pada 20 Juli 1982.

Menyelesaikan pendidikan sekolah dasarnya di SD Pertiwi PMD (1994) lalu SMP di SMPN 107 Jaksel (1997), dan SMA di SMUN 1 Depok (2000).

Ia lulus dari Akademi Polisi (Akpol) di tahun 2004, dan menyelesaikan pendidikan di PTIK (2015) dan Sespimmen (2021).

Karier AKBP Totok Handoyo di Polri sudah malang melintang, berbagai jabatan strategis pernah diembannya.

Dikutip dari Tribunnews.com, AKBP Totok Handoyo tercatat pernah menjabat sebagai Kanit II SPKT Polres Bengkulu (2005)

Lalu Kasubbagbinops Bagops Polres Bengkulu (2005), Kanitidik III Satreskrim Polres Bengkulu (2006).

Sumber: Tribun Ternate
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved