Halmahera Timur
Halmahera Timur Berbenah Menuju Transformasi Kemajuan

Malut United

Malut United Bidik 5 Kemenangan Beruntun Lawan Persijap Jepara di Super League Pekan ke 11

"Alhamdulillah, semua pemain yang dibawa ke Jepara dalam keadaan sehat dan siap bermain, "ungkap Pelatih Malut United Hendri Susilo

|
Editor: Munawir Taoeda
Dok Malut United
KOMPETISI: Wawancara Pelatih Malut United Hendri Susilo sebelum laga melawan Persijap Jepara pada lanjutan Super League pekan ke 11, Minggu (2/11/2025) 

Di sisi lain, Laskar Kalinyamat tengah berada dalam keadaan yang kurang baik usai mengalami 4 kekalahan beruntun.

Tim asuhan Mario Lemos juga baru satu kali menang di kandang hingga pekan ke 10.

Sebanyak 14 gol telah bersarang ke gawang Persijap dengan 6 di antaranya tercipta pada sekitar menit ke 76 sampai 90.

Periode menit itu menjadi salah satu waktu paling banyak Malut United menciptakan gol dengan total 3 gol.

"Saya dan para asisten pelatih sudah menganalisis kekuatan Persijap."

"Mereka bermain dengan kecepatan yang cukup tinggi. Kami pun telah menyiapkan strategi untuk mengantisipasinya, "ucap Hendri.

Baca juga: Super League: Malut United Tuntaskan Laga Oktober dengan Gemilang, Hanya Sekali Kebobolan

Dari perwakilan pemain Malut United, Wbeymar Angulo memastikan dia dan rekan-rekannya telah menerima materi latihan dengan baik dan siap untuk menjalankannya pada laga besok.

"Tim pelatih telah memberikan informasi mengenai cara bermain dan kekuatan Persijap."

"Kami sudah siap untuk pertandingan besok dan semoga bisa kembali meraih tiga poin di sini, "ucap Angulo. (*)

Sumber: Tribun Ternate
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved