Speedboat Mesin 3 GT Keatas Diberikan Izin Berlayar dari Pelabuhan Daruba Morotai
Kepala Syahbandar Kabupaten Pulau Morotai, Anwar Sahiatua mengatakan, Speedboat mesin 3 GT diberikan izin berlayar.
Penulis: Fizri Nurdin | Editor: Mufrid Tawary
TRIBUNTERNATE.COM, MOROTAI - Kepala Syahbandar Kabupaten Pulau Morotai, Anwar Sahiatua mengatakan, Speedboat mesin 3 GT diberikan izin berlayar.
"Saya sampaikan di anak-anak kalau cuaca buruk, Speedboat yang diberikan izin itu, mesin 3 GT keatas, yang 2 GT kebawah alias 2 mesin ditangguhkan sebentar,"katanya, Rabu (15/2/2023).
Pemberian izin itu menurut dia seiring dengan kemauan calon penumpang yang memilih Speedboat 3 GT ke atas itu yang dicharter.
"Untuk mesin rata-rata 4 ialah carteran. Mereka pilih itu karena alasan keselamatan ,"jelasnya.
Baca juga: Meski Cuaca Buruk, Speedboat Tujuan Daruba Morotai dan Sebaliknya Tetap Beroperasi
Meski demikian, kata Anwar ada motoris yang sepakat dan ada yang tidak sepakat, namun dia meyakinkan para motoris bahwasanya ini berlaku hanya pada saat cuaca buruk saja.
"Jadi mereka ada yang mau, ada yang keberatan, karena mereka kan punya giliran, saya bilang tidak mengurangi kalian punya rezeki, tapi demi keselamatan bersama itu yang harus diutamakan."pungkasnya.(*)
BREAKING NEWS: Luapan Sungai Ake Sasu Picu Longsor di Ternate |
![]() |
---|
Wali Kota Ternate Tauhid Soleman Tinjau Longsor Togafo–Taduma, Pastikan Penanganan Cepat |
![]() |
---|
Longsor Tutup Akses Jalan Togafo–Taduma, Mobilitas Warga Ternate Barat Lumpuh |
![]() |
---|
Pansus DPRD Taliabu Telusuri Pinjaman Daerah Rp115 Miliar |
![]() |
---|
Ketua NasDem Taliabu Pardin Isa: Penetapan Husni Bopeng Pilihan yang Tepat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.