Pulau Morotai
Sepanjang Libur Lebaran, Tidak ada Peningkatan Pasien di RSUD Ir Soekarno Morotai
Kunjungan pasien di RSUD Ir Soekarno Morotai menurun, hanya saja pada 16 April 2024 ada peningkatan kunjungan
Penulis: Fizri Nurdin | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM, MOROTAI - Terjadi peningkatan pasien di RSUD Ir Soekarno Morotai, pasca libur lebaran.
Itu disampaikan Direktur RSUD Ir Soekarno Morotai, Intan Imelda Tan, pada Selasa (16/4/2024).
Dikatakan, sebelumnya, kunjungan pasien menurun, hanya saja pada 16 April 2024 ada peningkatan kunjungan.
"Sebelumnya ada penurunan, tapi perhari ini (Selasa), ada peningkatan, "ungkapnya.
Baca juga: Ikram M Sangadji Resmikan Gereja Jemaat GPDI di Desa Lelilef Halmahera Tengah
Meski kunjungan pasien meningkat, namun pihaknya tidak menyebut secara terperinci jumlahnya.
Hanya saja diutarakannya sebelumnya rawat jalan ditutup pada saat cuti bersama, namaun IGD tetap dibuka 24 Jam.
"Kemarin ada cuti bersama, pelayanan rawat jalan ditutup, yang buka hanya IGD."
"Namun pada hari ini, pelayanan rawat sudah berjalan seperti biasa, "ujarnya.
Perihal itu, juga disampaikan langsung Kadis Kesehatan dan KB Pulau Morotai, Julys Giscard Kroons.
Baca juga: Gemes, Ronnie Foden Ngambek Phil Foden Cadangan, Akhirnya Dampingi Julian Alvarez saat City vs Luton
Katanya, pelayanan kesehatan baik Rumah Sakit maupun Puskesmas sudah kembali normal.
"Sudah normal semua, bahkan kemarin kita kerahkan tenaga medis untuk jaga di pos-pos."
"Karena ada kerja sama dengan pihak keamanan, dalam rangka pengamanan lebaran, "pungkasnya. (*)
| Update Kasus Penelantaran, Istri Sekda Pulau Morotai Datangi Polda Malut |
|
|---|
| Polisi OTW Gelar Perkara Kasus Sekda Morotai Muhammad Umar Ali |
|
|---|
| Update Kasus Sekda Morotai Muhammad Umar Ali: Polisi Periksa Saksi Tambahan |
|
|---|
| Dilaporkan Dugaan Penelantaran Istri, Sekda Pulau Morotai Muhammad Umar Ali Ajukan Cerai |
|
|---|
| Ini Kata Sekda Pulau Morotai Muhammad Umar Ali Soal Laporan Penelantaran Istri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/ternate/foto/bank/originals/Ada-peningkatan-pasien-di-RSUD-Soekarno-saat-libur-lebaran.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.