Pertamina Klaim Stok BBM di Ternate Aman, Giyanto: Strategi Kelancaran Distribusi Sudah Siap
PT Pertamina (Persero) Fuel Terminal Ternate, Maluku Utara mengklaim stok BBM jenis minyak tanah di Kota Ternate tercatat aman
Penulis: Randi Basri | Editor: Sitti Muthmainnah
TRIBUNTERNATE.COM, TERNATE- PT Pertamina (Persero) Fuel Terminal Ternate, Maluku Utara mengklaim stok BBM jenis minyak tanah di Kota Ternate tercatat aman.
Hal tersebut ditegaskan Kepala PT Pertamina (Persero) Fuel Terminal Ternate, Giyanto, Senin (25/11/2024).
Dia mengaku, stok minyak tanah yang tersedia di Fuel Terminal tetap terjaga dan terdistribusi berdasarkan skala prioritas.
Baca juga: Mudahkan Warga Bayar Tagihan, PDAM Halmahera Selatan Teken Kerjasama dengan BRI
Hal ini dilakukan agar pasokan tetap cukup dan terdistribusi secara normal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Kalau sekarang stok masih aman khusus di area Pertamina di Jambula,” jelasnya, Senin (25/11/2024).
Lebih lanjut, terakit stok BBM, beberapa hari yang lalu pihaknya juga rapat bersama pihak KSOP Ternate.
Giyanto pun menegaskan, Pertamina terus memastikan agen dan pangkalan minyak tanah menjaga ketahanan stok.
Baca juga: Kunker ke Pulau Obi, Bupati Halmahera Selatan Resmikan Balai Desa Waringin
"Kami terus melakukan pengecekan stok BBM secara ketat, guna memastikan pelayanan tetap lancar tanpa kendala,” ucapnya.
Sebagai langkah antisipasi, Pertamina telah mempersiapkan strategi menghadapi lonjakan permintaan dan menjaga kelancaran distribusi.
Giyanto mengimbau, masyarakat tetap tenang dan bijaksana dalam membeli BBM agar tidak terjadi panic buying.
“Kami mengimbau masyarakat membeli BBM sesuai kebutuhan dan tidak perlu melakukan pembelian secara berlebihan,” pungkasnya. (*)
| Pemprov Maluku Utara Perkuat Reformasi Birokrasi Lewat Ukom Berbasis Digital |
|
|---|
| RSD Tidore Raih Juara 3 Peningkatan Mutu JKN 2025, Ahmad Laiman Tekankan Pelayanan Maksimal |
|
|---|
| Tinjau Baksos Operasi di RSUD Chasan Boesoirie, Sherly Laos Target Maluku Utara Bebas Katarak |
|
|---|
| Anak Binaan LPKA Ternate Ikut Ujian Penutupan Pelatihan Kelistrikan |
|
|---|
| Bukan Kekerasan, Ini Penyebab Meninggalnya Calon Praja IPDN Asal Ternate Saat Diksar di Jatinangor |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.