Pemprov Malut
Masa Jabatan Berakhir, Pj Gubernur Maluku Utara Samsuddin A Kadir Ucapkan Terima Kasih
Masa jabatan Samsuddin A Kadir sebagai Pj Gubernur Maluku Utara berakhir pada Kamis (20/2/2025) hari ini
Penulis: Sansul Sardi | Editor: Sitti Muthmainnah
TRIBUNTERNATE.COM,SOFIFI– Masa jabatan Samsuddin A Kadir sebagai Pj Gubernur Maluku Utara berakhir pada Kamis (20/2/2025) hari ini.
Pada hari terakhir masa jabatannya, Samsuddin menyampaikan rasa terima kasih dan harapan bagi Maluku Utara.
"Dengan penuh hormat, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Presiden Republik Indonesia, Mendagri, Forkopimda Maluku Utara, para Bupati dan Wali Kota se-Maluku Utara, tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda, perempuan, serta seluruh pimpinan OPD dan ASN atas dukungan dan kerja sama yang telah terjalin. Semoga Maluku Utara selalu rukun, aman, dan damai," tulis Samsuddin dalam pesan resminya.
Baca juga: Buyback Antam dan UBS di Pegadaian Kamis 20 Februari 2025 Naik Rp 18 Ribu, Ini Rincian Harga Terbaru
Meskipun hanya mengisi masa transisi hingga gubernur definitif dilantik, Samsuddin berkomitmen penuh dalam mengemban tugas mereka demi kepentingan masyarakat.
Berbagai program strategis telah dijalankan, mulai dari menjaga stabilitas daerah selama pelaksanaan Pemilu Presiden, Pilkada, pengentasan kemiskinan, hingga respons cepat terhadap bencana alam.
Di bawah kepemimpinan Samsuddin, berbagai penghargaan berhasil diraih Pemprov Maluku Utara.
Baca juga: Emas Antam Melambung Rp 17 Ribu per Gram Hari Ini Kamis 20 Februari 2025, Buyback Juga Naik
Komitmennya dalam meningkatkan pelayanan publik serta kesejahteraan ASN menjadi salah satu warisan yang paling dikenang.
Gaya kepemimpinan Samsuddin mendapatkan respons positif dari masyarakat.
Sejumlah warga dan ASN menyampaikan rasa bangga dan apresiasi mereka melalui media sosial.
“Sehat selalu, Pak. Kami ASN Malut sangat bersyukur pernah dipimpin oleh Bapak. Banyak perubahan baik yang kami rasakan,” tulis seorang warganet di Instagram, Rabu (19/2/2025). (*)
| Abubakar: Saya Dukung Gubernur Maluku Utara Sherly Laos Wujudkan Transparansi Dana BOSPE dan BOSDA |
|
|---|
| Gubernur Malut Sherly Laos Minta Guru Fokus Hasilkan Siswa Siap Kerja |
|
|---|
| Dana Bosp dan Bosda Malut 2026 Tidak Lagi untuk Gaji Guru, Sherly Laos: Berorientasi Pada Siswa |
|
|---|
| Siswa Malut Kini Bisa Awasi Dana Bosp dan Bosda Rp 170 Miliar, Sherly Laos: Semua Transparan! |
|
|---|
| Gubernur Malut Sherly Laos: Siswa Kini Bisa Awasi Pengelolaan Dana Bosp dan Bosda Rp170 Miliar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.