Pemprov Malut
BKD Maluku Utara Gelar Assessment Test ASN, Langkah Perkuat Manajemen Talenta dan Sistem Merit
BKD) Maluku Utara menggelar Penilaian Kompetensi Potensi atau Assessment Test bagi Aparatur Sipil Negara (ASN)
Penulis: Sansul Sardi | Editor: Sitti Muthmainnah
TRIBUNTERNATE.COM,SOFIFI — Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Maluku Utara menggelar Penilaian Kompetensi Potensi atau Assessment Test bagi Aparatur Sipil Negara (ASN).
Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Manajemen Talenta ASN, yang bertujuan memetakan potensi dan kompetensi pegawai untuk mendukung kinerja birokrasi yang profesional.
Pelaksanaan penilaian dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, dari 8 sampai 10 Oktober 2025, di Laboratorium SMK Negeri 1 Kota Ternate.
Baca juga: 12 Ramalan Keuangan Shio Besok Kamis 9 Oktober 2025: Babi Paling Hoki, Tikus Usaha Baru
Berdasarkan surat resmi BKD bernomor 800.1.3.1/0487/2025, setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diminta menugaskan pejabat administrasi, pengawas, fungsional, dan pelaksana untuk mengikuti kegiatan tersebut sesuai jadwal yang ditetapkan.
PKT Kepala BKD Provinsi Maluku Utara, Zulkifli Bian, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah konkret dalam penguatan sistem merit, dan manajemen talenta di lingkungan pemerintahan daerah.
“Penilaian ini tidak hanya sebatas formalitas, tapi untuk memetakan potensi dan kompetensi ASN agar penempatan jabatan dan pengembangan karier bisa lebih objektif, transparan, dan sesuai kemampuan masing-masing,” ujar Zulkifli, Selasa (7/10/2025).
Selain ujian tatap muka, peserta juga diwajibkan mengikuti sesi sosialisasi daring (Zoom Meeting) bertajuk “Sosialisasi MACT Maluku Utara 2025” yang dijadwalkan pada 7 Oktober 2025 pukul 20.00 WIB.
Kegiatan virtual ini akan memberikan arahan teknis seputar pelaksanaan asesmen dan pengisian data peserta melalui tautan resmi BKD.
Baca juga: Banjir Rob dan Angin Kencang, 6 Rumah Warga Kelurahan Kastela Ternate Rusak
Untuk mempermudah pelaksanaan, peserta diminta hadir sesuai jadwal , serta menggunakan pakaian celana hitam dan kemeja putih.
Ia juga mengimbau peserta membawa Daftar Riwayat Hidup (DRH) dan mengisi data kehadiran secara daring melalui tautan resmi yang telah disediakan.
“Kami berharap kegiatan ini menjadi langkah awal dalam membangun birokrasi Maluku Utara yang adaptif, profesional, dan berorientasi pada pelayanan publik yang lebih baik,” tambahnya. (*)
Sherly Laos Keluhkan Pemangkasan TKD Maluku Utara Hingga Rp 3,5 Triliun |
![]() |
---|
Bulog Tindaklanjuti Temuan DPR RI, Wagub Malut Sarbin Sehe Dukung Optimalisasi Produksi Beras Daerah |
![]() |
---|
Transfer Pusat Turun 50 Persen, Gubernur Maluku Utara: Bukan Soal Angka, Tapi Cara Kita Berinovasi |
![]() |
---|
Keren! 3 Srikandi Bersua Menteri PU Dody Hanggodo: 1 Komitmen - 1 Harapan untuk Maluku Utara |
![]() |
---|
Sherly Laos Dorong Transformasi Maluku Utara: Menuju Ekonomi Hijau |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.