Halmahera Timur
Wisata Desa Sil dan Sowoli Masuk 4 Prioritas Potensi Wisata Dikembangkan Pemkab Haltim Tahun 2024
Kepala Dinas Disbudpar Haltim, Muhtar Haji Muhammad mengatakan, untuk destinas wisata Desa Sowoli karena hamparan pasir putih dibibir pantainya
Penulis: Amri Bessy | Editor: Munawir Taoeda
TRIBUNTERNATE.COM,MABA-Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) akan fokus melakukan pengembangan empat spot wisata pada tahun 2024.
Empat spot wisata yang menjadi prioritas diantaranya Wisata Desa Sil dan Sowoli Kecamatan Maba Selatan serta destinasi wisata Wobtubo.
Serta Desa Maba Sangaji dan Wisata Tanjung Kasuwari Desa Wailukum, di Kecamatan Kota Maba.
Kepala Dinas Disbudpar Haltim, Muhtar Haji Muhammad mengatakan, untuk destinas wisata Desa Sowoli karena hamparan pasir putih dibibir pantainya yang menarik pengunjung.
Sehingga Disbudpar akan melakukan perawan dan siap untuk dijual ke wisatawan lokal maupun mancanegara.
"Sementara untuk Desa Sil yang dikembangkan itu karena didepan Sil terdapat pulau-pulau dan panorama alam yang bagus," katanya.
"Nanti kita akan buat juga fasilita kebutuhan pengunjung seperti spot dan tempat santai lainya," jelasnya.
Lanut dia menjelaskan, selain di Kecamatan Maba Selatan Disbudpar Haltim juga fokus membangun dan mengembangkan Wisata di Kecamatan Kota Maba.
"Seperti wisata Tanjung Kasuwari di Desa Wailukum dan wisata Wobtubo Desa Maba Sangaji, yang tak kalah indah," ujranya.
Seraya menambahkan, untuk wisata Wobtubo akan dikelola oleh Karang Taruna Desa Maba Sangaji dan akan didorong oleh Disbudpar di tahun 2024.
"Ini bentuk kerjasama, begitu juga spot wisata Tanjung Kasuwari yang saat ini sudah menyiapkan perencanaannya agar di tahun 2024 dapat dibangun secepatnya,"pungkasnya.
| Program PTSL 2025: ATR/BPN Halmahera Timur Terbitkan 400 Sertipikat Tanah, Tahun Depan Target 1000 |
|
|---|
| Cerita Max Poi Nelayan Halmahera Timur: Menjaring Ikan Hingga Bersahabat dengan Dugong |
|
|---|
| Kejari Halmahera Timur dan BPKP Malut Segera Ekspos Dugaan Korupsi RTH Masjid Iqra Rp5,9 Miliar |
|
|---|
| Peredaran Rokok Ilegal Marak di Haltim, KNPI Energy of Harmoni Minta Bea Cukai Ternate Bertindak |
|
|---|
| Soroti Kapal Tongkang di Perairan Maba Halmahera Timur, LCI: Ancaman Laut dan Nelayan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.